Halaman

Selasa, 15 Desember 2009

Sukses dengan Sidik Jari

Disamping mampu mengidentifikasi kecerdasan maka tes sidik jari juga mampu mengidentifikasi tentang karakter individu. Informasi karakter dan kecerdasan sangat bermanfaat untuk menempatkan karyawan. Bukankah kita perlu menerapkan “The Right Man in The Right Place” karena prinsip ini sesungguhnya merupakan pengakuan bahwa setiap individu memiliki karakter dan kecerdasan bawaan.

Bila anda memiliki pola sidik jari seperti diatas atau yang sering dikenal dengan Composite Whorl di kedua jempol anda maka anda memiliki karakter sebagai individu yang mudah bergaul, orangnya menyenangkan dan mampu mengintegrasikan topik pembicaraan sehingga mampu tampil sebagai pengendali pembicaraan. Individu ini populer dan memiliki banyak teman. Ia cenderung tidak ragu dalam berinteraksi dengan orang yang baru dikenalnya. Cobalah lihat pada kedua jempol anda, apabila memiliki guratan sidik jari yang persis sama dengan gambar diatas maka anda pasti memiliki ciri seperti yang disebutkan diatas ( akurasi sampai dengan 90% dan anda yang menilai sendiri).

Disamping itu anda adalah orang yang memiliki banyak pertimbangan dalam mengambil keputusan. Anda termasuk orang yang ingin menyenangkan berbagai pihak dan lebih mementingkan kepentingan orang lain dibandingkan prioritas diri anda sendiri. Bila anda marah maka orang yang anda marahi cenderung menerima dan tidak merasa sakit hati. Hal ini karena anda sudah pertimbangkan lebih matang sebelum anda marah, orang tak bisa mengelak karena anda memiliki pertimbangan yang matang terutama bila didukung oleh kecerdasan reasoning yang baik pula.

Bila anda bekerja maka anda meminta semua jelas di depan. Anda menghendaki target yang jelas dan konsekuensnya bila mencapai target yang ditetapkan. Tergolong individu yang apabila dijanjikan sesuatu maka cenderung berani mengutarakan permintaannya secara terbuka. Bila anda memiliki anak dan memiliki pola yang sama di kedua jempolnya maka ia cenderung berani menagih apa yang anda janjikan. Ada anak dengan tipe karakter lain dimana ia cenderung tidak menagih janjinya manakala diberikan alasan kenapa anda belum bisa memenuhinya. Oleh karena itu individu ini dengan pertimbangannya dapat mengambil langkah keluar dari perusahaan dan berpindah kerja manakala perusahaan ingkar janji.

Tergolong individu yang mudah bosan dan mudah tertarik pada sesuatu yang baru. Ia menghendaki untuk mengikuti trend tehnologi yang baru dan berani melakukan investasi bila dipandang bermanfaat menurut pertimbangannya. Bila sisi keuangannya menunjang maka HP nya juga mengikuti seri terbaru ( BB ), bukan karena terpengaruh oleh teman tetapi karena karakternya yang demikian. Bila psichological potentialnya jauh lebih tinggi daripada Planning Potentialnya maka individu cenderung menjadi keras kepala atas kemauannya. Apabila dilakukan tindakan keras maka ia juga cenderung melawan dengan keras juga.

Bagi Praktisi HRD, individu dengan karakter demikian lebih cenderung cocok ditempatkan di bagian Sales atau Marketing. Ia seorang marketer handal dengan karakter pendobrak bukan hanya sekedar maintenance pelanggan yang sudah ada. Pengalaman kami dalam Human Audit di beberapa perusahaan maka tipe ini adalah Marketer dan Tipe Pengusaha. Seorang Kepala Gudang di sebuah perusahaan Garment setelah kami identifikasi memiliki karakter seperti ini maka kami sarankan untuk dipindahkan ke bagian Sales. Dalam waktu 3 bulan ia mampu mengungguli sales yang telah bekerja cukup lama. Karakternya yang mudah bergaul dan menyenangkan bagi orang lain sebagai kunci utama ia sukses si bidang penjualan.

Namun perlu juga anda melakukan pengukuran untuk kecerdasan individu tersebut sebelum menempatkannya pada bagian Marketing. Pengukuran lebih difokuskan pada Kecerdasan Interpersonalnya dan sikap optimisme karyawan tersebut dengan psikotes atau anda dapat download dari internet tentang kuesioner multiple inteligence ( sebagai dasar menilai, umumnya digunakan oleh praktisi SDM ). Kami sarankan anda pergi pada seorang psikolog dan meminta jasa untuk mengidentifikasi kecerdasannya. Bila anda datang pada kami, maka kami sarankan anda mengikuti fingerprint tes karena informasinya lebih akurat.

Demikian yang dapat kami sharingkan moga bermanfaat.

Salam Sukses selalu
Drs.Psi.Reksa Boeana.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar